
Gagal menang,AC Milan di tahan imbang Lazio setelah AC Milan gagal memanfaatkan Peluang saat tampil di San Siro.
Duel dua tim papan atas berakhir imbang tanpa gol. Tuan rumah AC Milan hanya mampu meraih satu poin setelah ditahan Lazio 0-0 dalam pertandingan Serie A Italia di Stadion San Siro, Rabu (2/2) dinihari WIB.
Hasil tersebut memang tak mempengaruhi posisi kedua tim. Milan tetap bertahan di puncak klasemen dengan poin 48. Namun, Milan mendapat ancaman dari Napoli yang akan dijamu Chievo Verona, Rabu malam ini. Saat ini, Milan unggul lima poin dari Napoli yang menduduki peringkat dua.
Posisi Lazio juga tak berubah. Mereka masih bertahan di peringkat tiga dengan poin 41. Lazio mengawali pertandingan dengan menunjukkan dominasinya. Tim tamu mendapat peluang pertama dari Hernanes. Namun, tendangannya masih gagal.
Milan tak butuh waktu lama untuk keluar dari tekanan. Mereka mulai menguasai pertandingan. Striker Zlatan Ibrahimovic yang didukung Mathieu Flamini dan Urby Emanuelson berkali-kali menjadi ancaman bagi pertahanan Biancoceleste.
Peluang bagus diperoleh Emanuelson yang mendapat umpan dari Ibrahimovic. Namun, ia gagal memanfaatkan umpan ekselen dari striker Swedia itu.
Selanjutnya, Lazio nyaris membobol gawang tuan rumah melalui Libor Kozak. Sayangnya, sundulan Kozak berhasil ditepis oleh kiper Christian Abbiati. Sementara, kiper Fernando Muslera menggagalkan aksi Massimo Oddo.
Di babak kedua, Milan makin agresif dan menguasai sepenuhnya. Hanya, tim asuhan Massimiliano Allegri kurang beruntung. Mereka selalu gagal membobol gawang Lazio. Tendangan Ibrahimovic juga masih membentur tiang.
Tekanan beruntun dari tuan rumah memaksa Lazio bertahan. Apalagi, striker Robinho berkali-kali mengancam pertahanan tim tamu.
Beruntung, bek Giuseppe Biava bermain mengesankan. Dia menggagalkan tendangan Robinho. Biava juga selalu menyulitkan Ibrahimovic untuk mendapatkan ruang gerak demi membobol gawang Lazio. Gagal mencetak gol membuat Milan harus puas dengan tambahan satu poin.
0 comments:
Posting Komentar